Angkutan Umum Yang Ada Di Pulau Bali

AngKutan Umum  Saat Liburan Di Bali

Angkutan umum termasuk sulit dicari di daerah Bali. Padahal Bali sebagai tempat wisata harusnya punya sistem transportasi massal yang baik. Sejak semua orang kemana-mana menggunakan motor atau mobil pribadi, angkutan umum kian jarang dan bahkan ada pengusaha angkutan umum yang memilih menutup usahanya.

Bukan tanpa alasan, omset yang bahkan tidak dapat menutupi biaya operasional tidak memberikan mereka banak pilihan. Otomatis semakin susah menemukan angkutan umum di Bali. Jika anda ingin bepergian anda bisa menggunakan beberapa opsi dibawah ini.

1. Taxi Bali
Taxi adalah angkutan umum yang paling exist dan mampu bertahan sampai sekarang ini karena kesannya yang ekslusive dan harganya yang cukup mahal. Taxi hanya ada di daerah-daerah wisata seperti Kuta dan Nusa Dua beberapa juga bisa anda temukan di kota denpasar. Jika ingin ke GWK dari daerah kuta anda bisa naik taxi.

bluebird taxi

Mencari taxi didaerah Kuta dan nusa Dua tidak sesulit mencari angkutan umum biasa. Anda bisa menemukan taxi menunggu penumpang disetiap sudut Kuta dan di areal hotel berbintang di daerah Kuta dan Nusa Dua. Selain itu anda juga bisa memesan lewat telpon. Ada beberapa armada taxi yang beroperasi di bali yaitu :
- Bluebird taxi nomor telpon 0361 701111
- Ngurah Rai taxi telpon 0361 724724
- Taxi Kowinu telpon 0361 771661

2. Angkutan Sarbagita
Sarbagita adalah angkutan masal yang baru dirintis di Bali. Angkutan ini mirip dengan transjakarta walupun Sarbagita tidak memiliki jalur khusus. Tujuannya juga untuk membantu mengurai kemacetan yang mulai terjadi di kota Denpasar dan daerah Kuta.

sarbagita

Untuk sementara trans Sarbagita baru melayani rute jalan by pass Ngurah Rai dari terminal Batubulan ke Nusa Dua. Jadi bagi anda yang menginap di hotel sekitaran sanur mau ke Nusa Dua atau sebaliknya anda bisa naik Sarbagita.

Anda bisa naik bis ini dari halte yang ada di sepanjang jalan by pas Ngurah Rai. Selain jalan Ngurah Rai Sarbagita juga sudah mulai masuk ke kota Denpasar di jalan-jalan utama, untuk jalan kecil ada angkot pengumpan untuk mengankut penumpang ke halte terdekat.

Harga tiket Sarbagita sangat murah berkisar antara 3.000 - 5.000 rupiah tergantung rutenya. Masyarakat pengguna transportasi umum berharap program trans Sarbagita dapat berkembang sehingga bisa membantu mengurangi kemacetan.

3. Sewa Mobil atau Motor

Jika masih di daerah Nusa Dua sih tida apa-apa kalau naik taxi. Trus kalau mau ke pasar Sukawati masak harus naik taxi juga, berat di ongkos donk. Tenang jika anda ingin tour ke daerah wisata diluar area Kuta, Nusa Dua dan Denpasar anda bisa menyewa mobil. Tempat sewa mobil juga banyak nyarinya juga gampang.

Anda bisa sewa mobil dengan atau tanpa driver. Jika ingin tanpa driver anda harus punya sim. Harga sewa biasanya perhari selama delapan jam berkisar 200 ribu - 400.000 tergantung jenis mobilnya. Untuk sewa motor di Bali berkisar 100 ribu - 250 ribu. Biasanya motor yang disewakan di Bali ada besi pengait untuk papan surfing.

Kelebihan menyewa mobil atau motor adalah anda bisa bebas kemana saja tanpa terkendala rute. Sewa mobil sangat cocok jika anda ingin bepergian jauh atau dalam jangka waktu lama.

Untuk daerah lain di Bali memang sangat jarang ada angkutan umum. Kalaupun ada biasanya yang dekat pasar atau terminal. Karena angkutan umum kurang subsidi makanya tidak bisa berkembang. Kalah dengan motor atau mobil pribadi.
Sharing artikel di atas ke teman anda Silahkan berlangganan artikel via email
Tweet This twitter facebook facebook google plus google rss feed rss

8 comments:

VINKY BLOG said...

Knjungan perdana sob, jgn lupa mmpir2 yaa ...

Lintas Berita said...

Buset blognya keren banget dah.

stupid monkey said...

wew, iya yah, pertama ke sono juga ane bingung berdiri lama banget nungguin angkot, eh gak taunya gak lewat (gak ada)

Abed Saragih said...

Belum pernah ke Bali Mas,masih perjalanan dengan angkutan didalan kota saja.

Bio Sanjaya said...

blog keren plus infonya mantap, tapi sayang ane belum pernah ke Bali

Coretan Hidup said...

Iya, saya dan kawan2 pernah mengalaminya. Berdiri lama di sekitaran toko hawai menunggu angkot, tapi nggak muncul2. Jadinya kita minta tlg satpam utk pesenin taxi buat plg

dhanyta said...

Angkutan umum dan sarbagita masih jarang diminati warga Bali sepertinya ._. Dan waktu tunggunya lumayan lama.

Unknown said...

saya sedang berada d saudara saya di jalan pemogan.kalo dari pemogan ke kuta naik taxi kira2 brpa ? trus alat transportasi apa yg kebih murah ? karna saya sendiri belum punya sim.jadi tidak berani naik kendraan umum

Post a Comment