Tips liburan murah ke Bali berikut ini untuk anda yang ingin menikmati keindahan pulau Bali walaupun budgetnya kecil. Untuk liburan ke Bali tidak harus punya banyak uang. Dengan budget yang tidak begitu besar anda juga bisa berlibur kesana. Walaupun dengan budget yang kecil anda tidak perlu kawatir karena liburan anda juga akan berkesan dan hampir tidak jauh rasanya dengan liburan dengan budget besar. Yang penting adalah pengalamannya bukan berapa jumlah uang yang anda habiskan.
Anda bisa mengikuti tips liburan murah ke Bali ini namun tetap bisa menikmati liburan yang menyenangkan. Anda hanyaperlu berhemat selama berada di Bali sehingga anda bisa menikmati beberapa atraksi wisata yang ada di Bali. Tips ini bisa menjadi pertimbangan anda dalam merencanakan liburan anda ke Bali.
1. Booking lewat Travel Agent
Memesan hotel, watersport, Cruise dan aktivitas wisata lainnya lebih baik anda lakukan lewat travel agent. Dengan cara memesan lewat travel agent anda akan mendapat harga yang lebih murah ketimbang memesan langsung ke hotel atau perusahaan watersport.
Namun anda harus memastikan kredibilitas travel agent yang anda gunakan. Pastikan nama anda sudah terdaftar di hotel yang anda pesan. Jangan sampai maksud hati ingin mendapat harga yang lebih murah tapi uang anda melayang sedangkan nama anda tidak ada di daftar reservasi hotel.
2. Sewa Mobil
Jika anda bisa mengendarai mobil dan punya SIM, lebih baik menyewa mobil tanpa driver. Jangan takut untuk menyetir sendiri karena jalan-jalan di Bali belum seruet jalan-jalan dikota besar kususnya di daerah luar Denpasar dan Kuta.
Jangan kalah dengan para bule, mereka bepergian menggunakan sepeda motor sewaan. Dengan berbekal selembar peta mereka bisa sampai ke Candi Dasa atau Ubud. Yang mereka lakukan hanya memperhatikan petunjuk arah jalan dan sesekali bertanya kepada orang lokal.
Bayangkan dengan kendala bahasa mereka berani apalagi anda yang bisa bahasa Indonesia. Jangan malu untuk bertanya. Orang-orang pasti akan dengan senang hati memberitahu arah apalagi jika tahu kalau anda adalah wisatawan.
3. Aktivitas Gratis dan Murah
Tidak semua aktivitas wisata di Bali yang memerlukan uang. Jalan-jalan di pantai misalnya adalah salah satu aktivitas favorit yang tidak membutuhkan pengeluaran uang. Anda bisa jalan-jalan ke pantai Kuta atau pantai Padang Padang.
Selain aktivitas gratis anda bisa berkunjung ke museum atau menonton pertunjukan kecak di Uluwatu yang harganya tidak terlalu mahal untuk budget traveler. Museum Bali dan monumen Bajra Sandi di Renon bisa menjadi pilihan anda atau berkunjung ke pasar tradisional Kumbasari dan pasar oleh-oleh Sukawati.
4. Tempat Makan Yang Murah
Jika anda tidak ingin makan di restoran mewah dan mahal anda bisa makan di warung. Di daerah Kuta juga ada warung makan dengan harga dikisaran 10rb-20rb per porsi.
Di Denpasar khususnya daerah Renon bisa anda temukan banyak tempat makan yang nyaman dan bersih dengan harga dibawah 20ribuan. Dijalan tukad Badung ada Nasi Ayam Kedewatan, di Teuku Umar apalagi lebih banyak tempat makan berjejer sepanjang jalan dengan harga yang tidak begitu mahal.
Liburan adalah kegiatan untuk refreshing tergantung bagaimana anda menilainya. Jika anda ingin liburan yang mewah da wah tentunya memrlukan budget yang tidak sedikit. Tapi jika budget anda terbatas silahkan ikuti tips liburan murah di atas.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
6 comments:
Tipsnya bermanfaat banget...
kebetulan mau maen ke Bali bulan depan
Wew... nice Tips dah...
Thanks Sob Sangat bermanfaat... :)
Hadir di mari dengan share : MP3 Kisah Inspiratif Bag. XIX, mohon reviewnya Sob... Salam bLogger, :)
wah.. perdana nih.. :D
wah saya belum pernah ke bali sobat. cuma lihat di tv aja, pengen banget sech tapi nggak ada dananya hehehehe
.makasih nih tips murah liburan ke balinya, ntr tak coba kalau dan punya uang..?
belum pernah ke bali......tapi pingin ke bali
sip.... saya pernah hidup di bali,,,
dan bali itu emang kalo muter2 meskipun gak tau jalan pasti bakal balik ketempat aslnya lagi.,,,,
bali itu kota yang asyik banget...
Post a Comment