Wisata Kapal Pesiar ke Nusa Lembongan Bali

Jika anda bosan dengan tempat wisata yang ramai maka pulau Nusa Lembongan bisa menjadi pilihan terbaik anda. Nusa Lembongan terletak di sebelah timur pulau Bali. Pulau ini merupakan bagian dari provinsi Bali dan bersebelahan dengan pulau Nusa Penida.

Nusa Lembongan

Ada beberapa cara menuju pulau Nusa lembongan yaitu melalui pelabuhan di Padang Bai menggunakan kapal fery. Namun jika anda tinggal di daerah Kuta dan Nusa Dua tentunya lumayan jauh kalau harus ke Padang Bai.

Alternatif lainnya anda bisa menyebrang melalui pelabuhan di pantai Sanur. Ada banyak pilihan boat di pelabuhan ini, mulai dari boat tradisional sampai fast boat juga ada.

Naik Cruise Ke Nusa Lembongan

Naik Kapal pesiar adalah cara lain untuk menikmati keindahan pulau Nusa Lembongan. Ada du kapal pesiar yang menuju ke pulau ini yaitu Bali Hai cruise dan Bounty cruise.

Bali Hai cruise berangkat setiap hari dari pelabuhan benoa, anda akan diajak menjelajah pulau Nusa Lembongan dengan kapal catamarannya. Banyak kegiatan yang bisa anda ikuti salah satunya adalah watersport. Cruise akan berlabuh disebuah pontoon, selanjutnya wisatawan akan diajak kepantai atau tetap dipontoon tergantung aktivitas yang anda pesan sebelumnya.


Bounty Cruise juga berangkat dari pelabuhan Benoa setiap harinya dan kembali lagi di sore hari. Semua aktivitas watersport dilakukan di sebuah pontoon yang letaknya dekat dengan pantai Nusa Lembongan. Disini anda bisa menyaksikan dari dekat keindahan bawah laut Lembongan.

bounty cruise

Biasanya kegiatan wisata kapal pesiar ini sudah termasuk makan siang dan transport dari dan ke hotel. Juga sudah termasuk aktivitas watersport. Wisata kapal selam berlangsung seharian dari pagi sampai sore.

Anda bisa menikmati suasana Nusa lembongan yang tenang dengan pantai pasir putihnya. Wisatawan yang berkunjung ke pulau ini biasanya mereka yang ingin jauh dari keramaian dan menikmati keindahan pantai Lembongan.
Sharing artikel di atas ke teman anda Silahkan berlangganan artikel via email
Tweet This twitter facebook facebook google plus google rss feed rss

2 comments:

Oris Unju said...

keren gan ..

nice articelnya...

Gita said...

Saya pernah ke Lemongan bersama Bali hai cruise...kalau mau lebih asik bisa menginap di pulau lembongan, suasanya emang tentram cocok buat ngilangin stress...

Post a Comment